Material Bags

- PU Leather ( Poly Utherane Leather)
Bahan PU Leather adalah Bahan kulit sintesis, teksturnya sangat kuat dan lebih halus dari bahan kulit lainnya. Bahan PU leather relatif tidak mudah terlihat kusam, tahan terhadap goresan, dan meskipun terkena ciaran kimia ringan atau terpapar sinar matahari terlalu lama PU leather tidak akan gampang berubah warna atau tekstur.
- Canvas
Bahan canvas adalah sejenis kain buatan pabrik yang berserat tebal dan sangat kuat bahan canvas berwarna basic putih buram dengan struktur serat yang sedikit kasar serta tidak tipis. Bahan ini awalnya digunakan untuk membuat lukisan. Pada perkembangannya kain kanvas mulai digunakan untuk membuat tas .
- Denim
Bahan denim atau yang dikenal dengan bahan Jeans ini merupakan material kain yang kokoh terbuat dari katun twill berstektur kasar. Selain kuat dan awet kelebihan dari tas berbahan jeans ini yaitu mudah dibersihan dengan dicuci. Bahan ini banyak digunakan untuk bahan tas-tas casual masa kini.
- Nylon
Bahan Nylon adalah material sintetis plastik yang tahan air dengan ketahanan bahan terbaik. Bahan Nylon bersifat kaku , mengkilap, dan teksturnya sedikit licin , kuat terhadap panas matahari. Bahan ini banyak digunakan untuk tas-tas ransel.
- Polyester
Bahan polyester adalah bahan water proof atau tahan air yang cukup tahan lama serta kuat, mempunyai kepadatan serat yang sangatlah baik serta tampilan permukaan kain agak mengkilap. Biasanya jadi pilihan paling utama dalam pembuatan tas ransel serta tas traveling. Tas kain polyester juga mudah dibersihkan dengan cara dicuci menggunakan air.
Terima Kasih, Tas Tangan Pertama
Powered by Tas Tangan Pertama